7 Cara Melakukan Diet GM Ampuh Turunkan 5-8Kg dalam Seminggu : Panduanibu

7 Cara Melakukan Diet GM Ampuh Turunkan 5-8Kg dalam Seminggu
Share ke Facebook Share ke Twitter

Sebelum menjalankan Diet General Motors (GM) yang mampu menurunkan berat badan hingga 5-8 kilo gram dalam seminggu. Anda wajib cari tahu terlebih dahulu larangan dan ajuran cara melakukan diet GM tersebut. Yah walaupun menggiurkan bagi anda yang mempunyai tubuh gemuk untuk menurunkan berat badan secara mudah dalam seminggu.

Namun sebelum menjalankan diet GM tersebut saya ingatkan lagi sebaiknya anda konsultasi ke Dokter dahulu agar dapat menentukan diet mana yang paling tepat untuk dijalankan. Karena perlu kita ketahui bahwa diet juga dapat dijalankan dengan golongan darah. Diet golongan darah sudah saya jelaskan di kategori resep diet beberapa hari lalu. Bagi yang ingin membacanya bisa klik di sini Resep Makanan Diet Golongan Darah A dan Resep Diet Golongan Darah O Sehat.

Ingin segera tahu menu diet GM dalam 1 minggu? Baiklah, tapi kenali dulu ya diet GM itu apa, dengan ini akan saya jelaskan asal usul diet GM, pantangan diet GM, cara melakukan diet GM, bagaimana diet GM agar berhasil, GM diet plan menu dan contoh menu diet GM yang wajib anda ketahui.

Saat ini diet GM memang sedang ramai dibicarakan di media sosial, khususnya Facebook, Twitter dan Instagram. Di sana banyak sekali testimoni pelaku diet GM yang mampu hempaskan lemak tubuh sampai dapat menurunkan berat badannya sebanyak 5-8kg dalam 1 minggu. Bahkan ada yang sampai turun 10 kg, perbedaan ini terjadi mungkin dari metabolisme tubuh pelaku diet tersebut.

Memang ada pro dan kontra dalam resep diet GM tersebut. Ini terjadi karena menurut beberapa sumber diet ini tidak disarankan oleh para ahli. Diet GM dikritik oleh Elaine Turner, ilmuwan gizi dari University of Florida. Beliau mengatakan bahwa diet GM memang akan memangkas berat badan cukup signifikan dalam 7 hari. Tapi dampak buruknya, anda akan mengalami kekurangan nutrisi selama menjalaninnya.

Pelaku Diet GM dalam 7 Hari
Belum lagi, ketika stop diet GM, beliau mengatakan bobot tubuh akan bertambah dengan cepat dibandingkan sebelumnya. Pernah dengar resep diet tanpa nasi? Yah, saya juga pernah melakukannya, diet tanpa nasi ini hampir mirip dengan diet GM. Yaitu menghindari nasi, garam dan gula. Memang benar, dalam seminggu tubuh saya turun sampai 5kg, tapi setelah makan biasa bobot saya malah jadi naik 2kg dari bobot saya sebelum diet tanpa nasi. Dan itu benar-benar membuat frustasi dan ingin terjun dari lantai 25

Menurut Academy Of Nutriition and Dietetis yang dikutip Livestrong, diet GM sebaiknya dihindari. Sebab, diet ini tidak menganjurkan untuk berolahraga. Namun hanya klaim bahwa makanan tertentu dapat memicu penurunan berat badan. Walaupun diet GM ini disebut hoax, namun metode diet ini tetap populer di seluruh dunia sejak tahun 2008 dan kini kembali hangat dibicarakan di media sosial.

Ngehitz nya diet GM di media sosial facebook berasal dari salah satu akun FB yang bernama Dessy Pratiwi. Di sana dia mangatakan *Mau share menut diet GM yang sudah saya jalankan selama 6 hari. Alhamdulilah di hari ke 5 sudah turun 4kg dari 61kg ke 57kg. Hari ke 6 ini saya belum menimbang kembali berat badan saya. Dan besok hari ke 7 sudah boleh mengkonsumsi nasi. Dan bulan depan start lagi, karena diet GM ini hanya boleh di lakukan sebulan sekali. Target maksimal 5 bulan harus sudah balik lagi di angkat 48kg, aamiin*

Begitu review diet GM yang benar ala Dessy Pratiwi. Di sana dia juga menjelaskan asal mula tercetusnya diet GM. Berikut ulasannya : Diet General Motors ( Langsing Tanpa Lapar ) yang bertolak balik dengan larangan Diet GM yang saya tulis di awal artikel ini.

Ingin menurunkan berat badan sebanyak 5 kg dalam satu minggu saja, tanpa lapar sama sekali? Tanpa merasa bosan dengan menu yang itu-itu saja, dan porsi makan tiba-tiba berkurang karena sedang diet, atau masalah-masalah lain yang dapat menyebabkan gagal diet? Tururnya. Selanjutnya dia menjelaskan asal usul diet GM.

Menu Makan Untuk Diet GM Ala Dessy Dessy Pratiwi
Diet GM pertama kali digagas khusus untuk para pegawai di perusahaan General Motors, Amerika Serikat. Program diet seminggu ini diuji lapangan oleh John Hopkins Research Center dan hasilnya telah disetujui oleh jajaran managemen puncak General Motors. Program diet ini berhasil menaikkan derajat kesehatan dan kebugaran manajemen General Motors, sekaligus menaikkan daya saing produk General Motors.

Cara melakukan diet GM dirancang untuk menurunkan berat badan sekitar 5-8kg dengan aman dalam 1 minggu. Dia juga menyebutkan bahawa diet GM bersifat detoksifikasi serta mampu memperbaiki pola makan serta emosi.

Ini terjadi karena diet GM sendiri merupakan progam diet seminggu yang penuh dengan menu makanan yang berbeda setiap harinya. Selama masa diet pelaku diet GM harus minum air putih minimal 10 gelas setiap hari. Lebih baik minum air hangat, jangan air dingin seperti air es dan minuman bersoda. Lalu pantangan diet GM adalah di larang meminum atau mengkonsumsi alkohol selama program diet berlangsung.

Karena diet ini berbahaya untuk tubuh seperti yang sudah saya tuliskan di awal artikel. Jadi diet GM hanya boleh di jalankan 7 hari selama satu bulan. Jadi jika ingin melakukan diet tersebut bisa mengulangi diet GM ini di bulan berikutnya agar tidak menggangu keseimbangan gizi dalam tubuh.

The GM Diet Plan
Nah, kira-kira berapa ya berat badan ideal anda? pastinya mengetahui berat badan ideal atau maksimum perlu di ketahui sebelum menjalankan diet agar memiliki target penuruan berat badan yang di inginkan. Saya punya cara mudah dan praktis menghitung berat badan ideal. Caranya adalah 22,5 x Tinggi Badan (M) x Tinggi Badan (M). Jadi misal tinggi badan anda 162cm, maka berat badan ideal anda adalah 22,5 x 1.62 x 1.62 = 59kg.

Menurut rewiew dari Dessy Pratiwi, diet GM ini baik juga di jalankan oleh ibu menyusui, kelebihan berat badan, penderita diabetes, penderita penyakit jantung dan penderita penyakit lambung (gastritis).

Nah, itulah larangan dan anjuran cara melalukan diet GM, semoga semakin menambah wawasan dan anda dapat memilah memilah bahwa diet GM ini cocok tidak untuk tubuh anda. Bagi yang ingin mencoba diet GM berikut adalah contoh plan menu diet gm 7 hari yang benar, enak dan lezat untuk dikonsumsi. Mari simak

7 Menu Makan dan Cara Melakukan Diet GM dalam Seminggu

Hari Pertama Menu Diet GM adalah Buah-buahan, Kecuali Pisang

Menu Diet GM Hari Ke 1
Di hari pertama menjalankan diet GM hanya dibolehkan mengkonsumsi buah-buahan. Buah apa saja seperti stroberry, semangka, melon, jambu merah / jambu air, kiwi, salak, anggur dll, kecuali pisang. Boleh makan sampai kenyang, dan sangat disarankan untuk mengkonsumsi lebih banyak buah melon dan semangka.

Buah melon dan semangka yang mengandung banyak air mampu memberikan rasa segar pada tubuh serta dapat memberikan rasa kenyang yang cukup lama. Jadi saat diet GM, diet tanpa nasi atau puasa ngasrep, sangat di anjurkan mengkonsumsi kedua buah tersebut dalam jumlah banyak.

 

Hari Kedua Menu Diet GM adalah Sayur-sayuran

Menu Diet GM Ke 2 Sayuran
Cara melakukan diet GM hari kedua adalah anda hanya boleh mengkonsumsi sayur-sayuran. Apa saja baik sayuran mentah ataupun sayuran matang. Seperti kangkung, bayam, sawi, wortel, labu, genjer, brokoli dan lain sebagainya.

Untuk diet GM masih boleh menikmati asin dan gula. Jadi sayuran tersebut bisa dimasak tumis, sup ataupun direbus. Dibuat pecel sayur, urab sayur, gado-gado dan karedok juga boleh, asal bumbu kacangnya terbatas.

Untuk sayuran tidak ada batasan jumlah ataupun tipe sayuran, jadi boleh makan sayuran apa saja sampe kenyang.

Hari Ketiga Menu Diet GM adalah Sayur dan Buah

Menu Diet GM Hari Ke 3
Di hari ketiga diet GM bisa mencampur menu sayuran dan buah-buahan. Tidaka da batasan jumlah dan boleh sebanyak yang diinginkan. Tetap tetap tidak boleh mengkonsumsi buah pisang.

Hari Keempat Menu Diet GM Adalah Pisang dan Susu

Menu Diet GM Hari Ke 4
Untuk hari keempat ini anda baru diperbolehkan mengkonsumsi pisang sejumlah 8 buah pisang serta 3 gelas susu. Ingat ya, hanya pisang dan susu, jadi tidak diperbolehkan mengkonsumsi jenis makanan lainnya.

Jika pelaku diet alergi terhadap susu sapi (Lactose Intolerance), maka susu bisa diganti dengan susu kedelai (susu soya). Sedangkan bagi yang tidak suka buah pisang, bisa diganti dengan jambu klutuk mateng (jambu biji), buah kiwi atau melon.

Hari Kelima Menu Diet GM Adalah Daging atau Ikan Filet dan Potongan Tomat

Menu Makan Diet GM Hari Ke 5
Saat ini anda diperbolehkan memanjakan lidah dengan diperbolehkan mengkonsumsi 500 gram daging sapi dan 6 buah tomat untuk menu utama. Jika suka daging hamburger atau meal ball juga boleh. Saat kondisi ini konsumsi air putih untuk membersihkan sistem pencernaan. Lebih baik air hangat dan hindari konsumsi air dingin atau air es.

Jika tidak ada stock daging sapi atau tidak suka daging sapi, daging bisa diganti dengan daging ayam tanpa kulit atau tempe tahu bagi Vegetarian. Lalu jika anda tidak suka tomat, maka bisa diganti dengan belimbing manis.

Hari Keenam Menu Diet GM adalah Daging atau Fillet Ikan dan Sayuran

Menu Makan Diet GM Hari Ke 6
Di hari keenam ini boleh memakan kombinasi sayuran dan daging atau ikan dalam jumlah yang tidak dibatasi.

Hari Ketujuh Menut Diet GM Beras Merah, Jus Buah dan Sayuran

Menu Makan Diet GM Ke 7
Di hari terakhir diet mulai kembali ke pola makan yang biasa dengan menu beras merah, jus buah serta sayuran.

Kami ingatkan kembali, kalau resep diet GM ini cukup dilakukan sekali dalam sebulan. Menurut saya menu diet GM Indonesia ini termasuk menu makan diet yang murah meriah. Jadi pelaku diet tidak lagi perlu kawatir keluar uang banyak dan tidak perlu melakukan diet keras untuk mempetahankan berat badan ideal yang menyehatkan.

Menurut saya ke 7 cara melakukan diet GM ini mampu menjadi salah satu solusi sehat bagi mereka yang butuh diet dengan penurunan berat badan secara cepat, hemat, praktis, tanpa diet obat secara mudah tanpa harus mengkhawatirkan rasa lapar ataupun bosan karena diet yang monoton dengan menu itu-itu saja.

Selain program penurunan berat badan agar kembali ke berat badan ideal, dengan tubuh langsing dambaan wanita Jepang. Diet GM ini juga mampu menurunkan kadar gula darah penderita diabetes melitus dan merupakan resep diet mudah tanpa obat bagi ibu-ibu menyusui yang berat badannya melampau berat ideal. Walaupun ada pro dan kontra serta larangan dan anjuran diet GM yang harus anda perhatikan.

Selamat mencoba 7 Cara Melakukan Diet GM Ampuh Turunkan 5-8Kg dalam Seminggu. Jika sudah turun sampai 5kg dalam seminggu, sebaiknya untuk menu makan selanjutnya tetap di jaga porsinya. Bertujuan agar berat badan tetap terjaga dan tidak cepat gemuk kembali.

Olahraga rutin minimal 3x dalam seminggu juga wajib menurut saja. Boleh olahraga renang, yoga, lari kecil atau jalan kecil saat pagi dan sore hari juga sangat membantu menjaga berat badan ideal.

Oke, silahkan sebarkan informasi ini ke teman-teman, kenalan, keluarga atau saudara yang memerlukan bantuan untuk menurunkan berat badannya. Bangsa pemenang dimasa depan memerlukan warga negara yang sehat, kuat dan cerdas. Jadi stop kegemukan dan diabetes.

Selamat sehat dan Bugar!

Sumber :

Category: General